PWI Kediri Raya Gelar Puncak Acara HPN Sekaligus Pelantikan Pengurus Baru Masa Bakti 2024-2027

PWI Kediri Raya Gelar Puncak Acara HPN Sekaligus Pelantikan Pengurus Baru Masa Bakti 2024-2027 Sekda Kabupaten Kediri M. Solikin foto bersama pengurus PWI Kediri. Foto: Ist.

Sedangkan dari kalangan wartawan, penghargaan diberikan kepada Almarhum Sunar (mantan pengurus PWI), Almarhum Nur Wakid (mantan Ketua PWI Kediri), Imam Mubarok (jurnalis peduli budaya), dan Zainal Arifin (jurnalis yang kini Dekan FH Uniska).

Selain itu, PWI Kediri juga memberikan santunan kepada anak yatim dan warga kurang mampu.

Usai dilantik, Ketua Bambang Iswayoedhi mengaku siap mengemban amanah yang diberikan oleh para wartawan.

"Kami siap menjalankan amanah dengan sebaik mungkin dan siap untuk pengembangan SDM," ujarnya.

Hadir dalam acara puncak HPN dan pelantikan pengurus PWI Kediri tersebut, Sekda Kabupaten Kediri M. Solikin, Kepala Diskominfo Kota Kediri Apip Pramana, Sekretaris Disbudparpora Kota Kediri Sunawan, Kepala Bakesbangpol Kabupaten Kediri Yuli Marwanto.

Kemudian ada Kasatpol PP Kabupaten Kediri Kalep, Ketua KPU Kabupaten Kediri Ninik Sunarmi, Bawaslu Kota Kediri, perwakilan Kejaksaan Kabupaten Kediri dan Kota Kediri, Perwakilan Polres Kediri Kota, Perwakilan Polres Kediri, Perwakilan Kodim 0809 Kediri, Kabag Prokopim Kota Kediri Adi Wicaksono, dan perwakilan Bagian Prokopim Kabupaten Kediri.

Hadir juga Kepala Perwakilan BI Kediri Moch. Choirur Rofiq, Perwakilan Imigrasi Kediri, Kabag Humas PT Gudang Garam Tbk Iwhan Tri Cahyono, serta undangan lainnya. (uji/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO